Logo BBPMSOH
Balai Besar Pengujian Mutu dan Sertifikasi Obat Hewan Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan
Logo BBPMSOH

Berita

KICK OFF VAKSINASI PMK TAHUN 2023 DI PROVINSI BANTEN

Serang, Banten (28/08/20223) – Dalam lanjutan penanggulangan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) tahun 2023, Kementerian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan meyelenggarakan kegiatan Kick Off Vaksinasi PMK secara Nasional yang dipusatkan di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan. Kegiatan Kick Off Vaksinasi PMK dihadiri oleh Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Direktur Lingkup Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Dit Jen PKH), Para Kepala Dinas yang membidangi peternakan dan undangan lainnya. Dalam sambutan pada acara Kick Off, Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Nasrullah menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bukti komitmen pemerintah untuk terus menanggulangi penyakit PMK. Pemerintah menyediakan sebanyak 32 Juta dosis untuk ternak yang rentan terhadap penyakit PMK.


Kegiatan Kick Off Vaksinasi PMK diselenggarakan juga secara serentak di beberapa Provinsi dan Kabupaten / Kota dan diikuti secara daring melalui zoom. Tidak ketinggalan Provinsi Banten juga ikut menyelenggarakan kegiatan Kick Off Vaksinasi PMK pada tanggal 27 Januari 2023 yang dilaksanakan di UPTD Pengujian Pakan dan Pembibitan Ternak, Dinas Pertanian Provinsi Banten Jl Syech Nawawi Al Bantani, Curug, Kota Serang. Dihadiri oleh Kepala Dinas Pertanian Provinsi Banten Agus M. Tauchid, Petugas Pendampingan dari BBPMSOH Gunung Sindur, Balai Veteriner Subang, Satgas PMK Banten serta Dinas Kabupaten/Kota yang membidangi fungsi peternakan dan kesehatan hewan.

 

Pencanangan ditandai dengan vaksinasi booster secara simbolis untuk 5 (lima) ekor sapi BX, 2 (dua) ekor sapi FH dan 2 (dua) ekor kerbau. Kemudian, penyerahan paket bantuan sarana vaksinasi dan desinfeksi secara simbolis kepada petugas. Dijelaskan oleh Agus M Tauchid, PMK masuk dan menyebar di Provinsi Banten mulai akhir Mei 2022. “Berdasarkan data, untuk progres vaksinasi PMK per 28 Januari 2023 dilaporkan sebanyak 24.527 dosis,” ungkapnya. “Pada Tahun 2023 rencana target vaksinasi PMK di Provinsi Banten sebanyak 50.000 dosis,” tambah Agus. (naratamanews)

 

Walupun sempat diguyur hujan lebat di pagi hari, acara Kick Off Vaksinasi dapat dilaksanakan dengan lancar. Petugas pendamping dari BBPMSOH dihadiri oleh Kepala Bagian Umum drh. Cynthia Devy Orawati, MM, Medik Veteriner Ahli Utama drh. Istiyaningsih dan Tim Supporting.